“Kacang almond merupakan salah satu jenis kacang-kacangan yang mengandung banyak nutrisi. Selain dapat disantap langsung, almond sering kali dijadikan olahan seperti kue atau susu almond. Rasanya yang lezat membuat kacang satu ini digemari oleh banyak orang, kandungan nutrisinya yang besar memberikan manfaat bagi kesehatan.”
(sumber : bola.com)
Asiapramulia.com – Kacang almond ternyata memiliki beragam manfaat bagi kesehatan tubuh. Konsumsi rutin kacang ini mampu membantu menurunkan berat badan serta menurunkan risiko penyakit jantung. Jenis kacang satu ini dikenal memiliki banyak kandungan nutrisi serta kandungan karbohidrat yang rendah.
Kacang almond biasanya dinikmati dengan cara dipanggang, dicampur dengan makanan manis atau diolah menjadi susu almond. Penelitian mengungkapkan bahwa kacang almond sangat populer sejak 4.000 SM, karena manfaat nutrisinya. Jenis pohon almond sendiri berasal dari Timur Tengah dan Asia Selatan.
Kandungan Gizi Kacang Almond
Almond merupakan biji yang sudah terlepas dari cangkangnya, bisa langsung dikonsumsi atau diolah terlebih dahulu. Bentuk almond sendiri menyerupai kacang, tapi untuk kandungan nutrisinya berbeda ya Sobat ASPRA. Berdasarkan fakta gizi yang diuraikan U.S. Department of Agriculture, dalam 100 gram almond terdapat komposisi gizi sebagai berikut :
Energi : 579 kalori
Protein : 21,15 gram
Karbohidrat : 21,55 gram
Serat : 12,5 gram
Lemak 3,802 gram
Magnesium : 270 miligram
Kalsium : 269 miligram
Mangan : 2,179 miligram
Kandungan nutrisi yang disebutkan hanya sebagian kecil dari jumlah nutrisi yang terkandung dalam almond. Almond juga mengandung vitamin E dan vitamin B kompleks seperti riboflavin, niasin, dan tiamin. Selain itu terdapat juga kandungan asam fitat yang dapat mengikat mineral tertentu sehingga tidak terserap oleh tubuh, seperti besi, seng, dan kalsium.
Asam fitat disini termasuk antioksidan yang bermanfaat. Perlu diketahui bagi Sobat ASPRA bahwa tubuh tidak menyerap 10-15% kalori dari kacang almond. Hal ini disebabkan karena adanya jenis kandungan lemak yang tidak dapat dicerna oleh tubuh. Yang terpenting kacang almond tetap kaya kandungan karbohidrat, protein, serat, vitamin, maupun mineral.
Manfaat Kacang Almond Bagi Kesehatan
Jika kacang almond dikonsumsi secara tepat, Sobat ASPRA bisa memperoleh berbagai manfaat kacang tersebut. Berikut beberapa manfaat kacang almond yang mendatangkan banyak manfaat untuk kesehatan tubuh :
(sumber : detik.com)
thanks a lot of information keren bet