Manfaat Susu Kedelai, Kaya Protein

“Sari kedelai atau susu kedelai merupakan minuman susu nabati yang dibuat dari kedelai. Warna putih kekuningan dari sari kedelai membuat minuman satu ini disebut-sebut mirip dengan susu. Sari kedelai sendiri merupakan produk samping alami dari proses pembuatan tahu.”
Asiapramulia.com – Tahukah Sobat ASPRA, susu kedelai menyimpan segudang manfaat? Selain rasanya yang enak, susu yang terbuat dari kacang kedelai ini disebut padat gizi sehingga memiliki khasiat untuk mencegah berbagai penyakit dan memelihara kesehatan. Susu kedelai biasanya dijadikan pengganti susu bagi orang yang memiliki kondisi intoleransi laktosa, vegan, dll.
Minuman satu ini pertama kali dibuat di Tiongkok dan dinamai douijang, dihidangkan sebagai sarapan pagi bersama dengan cakwe (youtiao). Susu kedelai mengandung berbagai zat gizi penting seperti protein, kalsium, serat, natrium, vitamin B1, lemak sehat, fosfor, hingga riboflavin. Sehingga tidak heran jika minuman satu ini memiliki khasiat bagi kesehatan, mari kita simak manfaat konsumsi susu kedelai :
Kenali 5 Manfaat Susu Kedelai untuk Kecantikan dan Kesehatan Tubuhmu - Beauty Fimela.com

                                                                                  (sumber : m.fimela.com)

1. Membantu proses pertumbuhan
Manfaat mengonsumsi susu kedelai yaitu mendukung proses tumbuh kembang pada anak-anak selama masa pertumbuhan. Mengapa demikian? karena kandungan susu kedelai atau susu soya yang kaya akan protein. Protein memegang peranan penting untuk memberikan nutrisi pada tubuh. Kedelai juga menjadi salah satu sumber protein nabati terbaik yang mudah dicerna oleh tubuh.
2. Membantu menurunkan kolestrol
Membantu mencegah timbulnya penyakit kronis melalui peran kandungan protein terbuat dari asam amino. Asam amino dan isoflavon yang terkandung dalam susu kedelai berfungsi untuk menurunkan kadar kolestrol dalam darah. Maka mengonsumsi makanan rendah kolestrol akan membantu tubuh terhindar dari berbagai penyakit kardiovaskuler seperti penyakit jantung, stroke, dan sebagainya.
3. Membantu menurunkan tekanan darah
Menurut penelitian American Journal of Hypertension (2014), membandingkan susu kedelai dengan susu sapi dalam menurunkan tekanan darah. Diperoleh hasil bahwa susu kedelai mampu menurunkan tekanan darah lebih baik, jika dibandingkan dengan susu sapi bagi para pasien dengan hipertensi ringan hingga sedang.
Sementara itu, bagi penderita hipertensi tinggi dianjurkan untuk mengatur pola makan dengan mengonsumsi makanan yang baik, seperti susu kedelai untuk menjaga tekanan darah.
4. Membantu mengontrol gula darah
Sebuah penelitian dalam jurnal Archives Internal Medicine (2012) menyebutkan makanan yang diolah dari biji-bijian dapat membantu mengontrol gula darah pada penderita diabetes. Bagi penderita diabetes tipe 2, mengonsumsi susu kedelai memiliki efek yang baik bagi tekanan darah dan gula darah.
Kandungan indeks glimek yang rendah dalam susu kedelai disebut-sebut dapat membantu program diet pasien diabetes tipe 2.
Manfaat Susu Kedelai dan Kandungannya, Terbukti Ilmiah! | HonestDocs

                                                                                     (sumber : honestdoc.id)

5. Membantu menurunkan berat badan
Menjadi salah satu menu diet yang baik untuk menurunkan berat badan dan mencegah obesitas. Kandungan protein yang mengandung lemak sehat dan serat yang tinggi pada kedelai, bisa dijadikan supply energi dan memberikan rasa kenyang yang cukup untuk menjalani diet.
6. Mengurangi gejala post-menopause
Susu kedelai diyakini mampu mengurangi masalah kesehatan wanita setelah menopause, dengan menjaga kadar estrogen melalui kandungan isoflavon. Isoflavon merupakan komponen yang mengandung bahan estrogenik dan antioksidan, yang bisa membantu menguatkan daya tahan tubuh pada wanita.
7. Memberi nutrisi bagi ibu hamil
Susu kedelai mengandung folat atau vitamin B9, yang memiliki peranan penting bagi nutrisi ibu hamil dan pertumbuhan janin. Menurut penelitian, ibu yang mengonsumsi kedelai selama kehamilan memiliki plasenta yang lebih sehat dan berat janin yang baik. Tapi perlu diperhatikan jika terdapat alergi kacang kedelai pada ibu hamil.

Kandungan Nutrisi dan Manfaat Kacang Kedelai untuk Kesehatan

                                                                                     (sumber : kompas.com)

8. Mencegah osteoporosis
Osteoporosis merupakan masalah pengapuran tulang yang berisiko dialami wanita pada usia menopause atau usia lanjut. Kandungan kalsium yang terdapat pada susu kedelai, mampu mencegah pengeroposan pada tulang akibat penuaan.
9. Menjaga kesehatan tulang dan gigi
Secara umum, tubuh membutuhkan kalsium untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi. Dalam jurnal Nutrition Review (2008) disebutkan bahwa susu kedelai mengandung phylloquinone atau vitamin K yang bisa meningkatkan kepadatan tulang serta mencegah risiko fraktur dan patah tulang.
10. Membantu proses pembekuan darah
Tahukah Sobat ASPRA kandungan vitamin K pada susu kedelai berperan dalam menghasilkan protrombin, yang merupakan protein khusus untuk pembekuan darah dan metabolisme tulang. Pembekuan darah dibutuhkan oleh tubuh dalam menyembuhkan luka dan cedera.
11. Menurunkan risiko kanker usus
Pada kedelai terdapat kandungan butyrate yang mampu menurunkan risiko kanker kolorektal atau kanker usus besar. Butyrate merupakan jenis bakteri baik dalam makanan anti-inflamasi yang dapat meredakan peradangan. Penelitian dalam American Journal of Physiology-Gastrointestinal and Liver Physiology (2012) menunjukkan bahwa butyrate berperan penting dalam proses pengobatan berbagai penyakit kronis pada usus.
12. Mengurangi kanker prostat
Mencegah kanker prostat menjadi manfaat susu kedelai, kandungan isoflavon pada kedelai yang bertindak sebagai antikarsinogenik atau zat yang berfungsi untuk mencegah kanker. Bahkan studi dalam The Journal of Nutrition menunjukkan bahwa mengonsumsi kedelai secara rutin, mampu menurunkan kanker prostat pada sejumlah pria di Jepang.
13. Mencegah kanker payudara
Menurut penelitian Complmentary Medicine Research (2016) yang melibatkan 11.000 pasien perempuan Amerika dan Cina, menunjukkan bahwa mengonsumsi kedelai mampu menurunkan risiko terkena kanker payudara hingga 30%. Tapi perlu diingat untuk mengonsumsi susu kedelai dalam jumlah yang wajar ya Sobat ASPRA.
Cara Membuat Susu Kedelai Tanpa Pengawet - MAHI

                                                                        (sumber : masakapahariini.com)

14. Membantu menjaga kesehatan hati
Kandungan isoflavon dalam susu kedelai dapat memberi efek antioksidan pada tubuh. Antioksidan ini berperan dalam membantu menurunkan stress oksidatif dan mencegah kerusakan pada hati. Isoflavon dapat membantu kinerja hati dalam menawarkan zat-zat beracun yang masuk ke dalam tubuh.
15. Melancarkan pencernaan
Mengonsumsi susu kedelai ternyata bisa membantu melancarkan pencernaan, karena kandungan serat pangan yang tinggi pada susu kedelai. Mengonsumsi susu kedelai secara rutin, dapat memenuhi kebutuhan serat yang diperlukan tubuh. Kebutuhan serat yang cukup, bisa menghindarkan Sobat ASPRA dari berbagai masalah pencernaan seperti susah buang air besar, wasir, dan sembelit.
Itulah tadi segudang manfaat dari mengonsumsi susu kedelai yang baik bagi kesehatan. Buat Sobat ASPRA konsumsilah susu kedelai sewajarnya untuk memperoleh khasiat dari susu kedelai. Jangan lupa untuk cek terlebih dahulu, apakah Sobat ASPRA punya alergi terhadap kacang kedelai.
 
Sumber : hellosehat.com
 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Dirrect Chat
Need Help?
Halo Saya Novy, Ada yang bisa di bantu ?