"Hamburger atau Burger merupakan roti berbentuk bundar yang diberi isian patty daging, sayur-sayuran, tomat, dan bawang bombai. Faktanya kunci kelezatan burger tidak hanya berada pada daging dan rotinya saja, ternyata saus juga menjadi salah satu kunci utama ya Sobat ASPRA."
Asiapramulia.com – Burger menjadi menu andalan pada saat kita sedang terburu-buru makan tapi mengenyangkan. Saat menyantap burger, pasti selalu didampingi dengan berbagai macam saus, untuk menambahkan kenikmatan rasa yang lebih maksimal. Umumnya burger disantap dengan tambahan saus tomat dan saus mustard. Nah, ternyata selain kedua saus tadi masih banyak varian saus yang bisa menambah kenikmatan saat menyantap burger.
Berikut ini ASPRA akan membagikan lima saus yang populer dan cocok dipadukan dengan burger:
1. Saus Burger Klasik
(sumber : browneyedbaker.com)
Salah satu saus yang identik dan sering digunakan adalah "Classic Burger Sauce". Memiliki cita rasa pedas, dengan tekstur creamy, dan agak sedikit asam, sehingga pada saat dipadukan dengan burger akan memberikan rasa netral dan lebih nikmat. Saus burger klasik berbagan dasar mayones, sriracha, saus sambal, paprika, acar, dan tambahan sedikit kecap Inggris, untuk memberikan aroma khas dari saus.
2. Mayo Herbal
(sumber : feedingandy.blogspot.com)
Bagi Sobat ASPRA yang tidak terlalu suka dengan saus pedas, bisa mencoba saus yang satu ini yaitu "Herbed Mayo". Herbed mayo memiliki aroma yang lebih wangi karena adanya campuran dedaunan aromatik, cenderung kental dan kaya akan rempah-rempah. Saus yang satu ini terbuat dari mayones dengan campuran sour cream, daun thyme, daun bawang, basil, dan merica. Saus yang satu ini mampu menciptakan rasa burger yang lebih kaya rasa, tanpa merusak cita rasa asli burger ya Sobat ASPRA.
3. Saus Barbekyu Klasik
(sumber : thespruceeats.com)
Jenis saus yang populer digunakan selanjutnya ada "Classic Barbecue Sauce" yang paling cocok dipadukan dengan patty daging. Saus barbeque memiliki aroma smoky dan memiliki sensasi manis, sehingga saat di santap bersama burger dapat menciptakan rasa yang lebih nikmat. Bahan-bahan yang dibutuhkan saat membuat saus barbecue adalah saus tomat, cuka, bubuk bawang putih, madu, kecap Inggris, paprika asap, lada, dan garam. Jika Sobat ASPRA ingin memberikan sensasi pedas, bisa menambahkan ekstrak bubuk cabai.
4. Saus Keju Cheddar
(sumber : onepotrecipes.com)
Berikutnya adalah saus untuk para pecinta keju, yaitu "Cheddar Cheese Sauce". Saus ini memiliki sensasi rasa asin dan tekstur yang lebih kental, serta aroma keju yang menggugah selera. Proses pembuatan saus keju ini cukup sederhana, bahan-bahan yang dibutuhkan ada keju cheddar, susu cair, mentega, tepung, bumbu perasa. Jika Sobat ASPRA ingin memberikan sensasi rasa pedas, bisa menambahkan bubuk cabai ke dalam saus.
5. Saus Burger Vegan
(sumber : sandhyahariharan.co.uk)