Cookies dari Seluruh Dunia!

Cookies adalah snack favorit yang disukai oleh banyak orang, baik anak-anak, usia remaja maupun dewasa, yang tinggal di daerah pedesaan maupun perkotaan. Cookies umumnya mempunyai tekstur yang renyah dan tidak mudah hancur seperti kue-kue kering pada umumnya. Biasanya cookies mempunyai warna agak kuning kecokelatan karena pengaruh dari susu bubuk instan dan penambahan margarin.”
Asiapramulia.com – Siapa sih yang belum kenal dengan olahan kue yang satu ini? Cookies dalam bahasa inggris merupakan olahan kue kering yang berukuran kecil, datar, dan memiliki bentuk bervariasi. Cookies termasuk sebagai dessert atau pun camilan dan cocok untuk disajikan saat ada perayaan di hari besar. Tahukah Sobat ASPRA bahwa bentuk dan tekstur cookies di tiap negara bervariasi serta mempunyai julukan yang berbeda-beda. Yuk kita bahas Sobat ASPRA!
1. Linzer Cookies, Austria
(Sumber: alsothecrumbsplease.com)
Linzer cookies adalah salah satu kudapan dari Austria yang sudah populer sejak dahulu. Cookies ini pertama kali dibuat di kota Linz, oleh sekumpulan pembuat roti yang memodifikasi adonan linzertorte dan membentuknya menjadi berbagai bentuk seperti lingkaran, bintang dan bentuk hati.
2. Alfajores, Argentina
(Sumber: foreignfork.com)
Alfajores merupakan kue sarapan masyarakat Argentina. Hal ini dikarenakan masyarakat Argentina terbiasa sarapan dengan cookie sandwich seperti kue kering yang diisi dengan dulce de leche atau selai karamel. Bagian atas Alfajores terdapat taburan serutan kelapa atau gula halus yang menambah cita rasanya. Kue ini cocok sekali bila dihidangkan dengan teh saat sarapan.
3. Madeleines, Prancis
(Sumber: justonecookbook.com)
Madeleines merupakan salah satu dessert yang tak kalah terkenal setelah macaroon. Madeleines terbuat dari tepung, gula, telur, dan butter, dan bahan perasa lainnya. Teksturnya yang padat dan spongy serta bercita rasa manis dan buttery sangat disukai oleh banyak orang. Bentuknya juga cukup unik karena menyerupai cangkang kerang dan cocok untuk dinikmati bersama teh, kopi, atau susu hangat.
4. Stroopwafels, Belanda
(Sumber: tasteatlas.com)
Stroopwafels adalah kue yang populer di Belanda. Cookies ini merupakan sebuah wafel tipis yang manis. Biasanya disajikan bersama teh atau kopi ketika sedang sarapan. Namun stroopwafels juga bisa dinikmati sebagai camilan manis. Apabila Sobat ASPRA sedang berjalan-jalan di Belanda maka akan sering menjumpai camilan manis satu ini di pasar makanan di Belanda.
5. Amaretti, Italia
(Sumber: foodnetwork.com)
Amaretti dikenal sebagai kue serabi rasa almond. Kue ini merupakan perpaduan sempurna dari renyah di luar dan kenyal di dalam. Amaretti termasuk dalam gluten-free cookie yang terbuat dari putih telur, gula, tepung almond, dan ekstrak almond. Rasanya yang manis dan lembut sehingga sangat disukai oleh banyak orang. Cara penyajiannya dapat dinikmati bersama gelato atau espresso.
Nah, itu merupakan beberapa jenis cookies yang terdapat di beberapa negara. Cukup menarik dan berbeda ya karakteristik cookies di tiap negara. Sobat ASPRA tertarik mencoba yang mana nih?
Sumber: idntimes.com, foodtech.ukwms.ac.id

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang harus diisi ditandai dengan *

Obrolan Langsung
Butuh Bantuan?
Halo Saya Novy, Ada yang bisa di bantu?